PELALAWAN, (Mataandalas) – Kebanggaan besar tengah dirasakan masyarakat Kabupaten Pelalawan. Dua putri terbaik daerah ini, Hafsah Khainuna Nabiha (Nuna) dan Zhafirah Dinillah (Lala), resmi terpilih mewakili Provinsi Riau dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) 2025 cabang basket putri yang akan digelar di Jakarta.
Kabar membanggakan ini turut mendapat apresiasi khusus dari pengusaha muda Pelalawan yang dikenal luas dengan sapaan akrab Broo Reren sosok yang konsisten mendorong pengembangan potensi generasi muda di daerah.
“Saya sangat bangga dengan Nuna dan Lala. Mereka bukan sekadar atlet, tapi simbol semangat juang anak muda Pelalawan yang pantang menyerah dan berani tampil di level nasional. Semoga keduanya menjadi inspirasi bagi teman-teman pelajar lain di Pelalawan,” ujar Broo Reren, Senin (3/11).
Menurut Broo Reren, keberhasilan Nuna dan Lala bukan hasil instan, melainkan buah dari kerja keras, disiplin, dan dukungan keluarga serta pelatih. Ia menilai perjuangan keduanya mencerminkan nilai-nilai sportivitas dan dedikasi yang sejalan dengan semangat membangun Pelalawan yang unggul di berbagai bidang.
Sebagai mitra aktif dari salah satu perusahaan besar di Pelalawan, Broo Reren menegaskan pentingnya sinergi antara sektor swasta, sekolah, dan komunitas olahraga dalam melahirkan generasi berprestasi.
“Kami ingin ke depan bukan hanya satu atau dua atlet saja, tapi banyak anak muda Pelalawan yang bisa menembus panggung nasional. Kita punya potensi besar kalau semua pihak mau bergandengan tangan,” tambahnya.
Broo Reren juga menyampaikan ajakan kepada masyarakat Pelalawan untuk memberikan dukungan penuh kepada Nuna dan Lala, baik melalui doa maupun semangat dari rumah.
“Ayo, kita doakan dan dukung mereka. Semoga Nuna dan Lala tampil maksimal, membawa nama baik Riau, dan mengharumkan nama Pelalawan di ajang POPNAS 2025,” ucapnya penuh optimisme.
Ia berharap kisah dua srikandi muda ini menjadi cambuk motivasi bagi pelajar Pelalawan lainnya agar terus berlatih, menjaga integritas, dan berani bermimpi besar.
Sebagai informasi, POPNAS merupakan ajang olahraga pelajar paling bergengsi di Indonesia yang mempertemukan atlet muda dari seluruh provinsi.
Dengan keterlibatan Nuna dan Lala dalam skuad Riau, Pelalawan menegaskan dirinya bukan hanya daerah industri dan perkebunan, tetapi juga tanah yang subur bagi lahirnya bakat-bakat olahraga berprestasi nasional.***